Diduga Disiksa di Malaysia, TKW Stres

10/06/2008 13:00 - Kasus TKI

Liputan6.com, Ngawi: Derita tenaga kerja wanita di luar negeri tak kunjung berhenti. Winarti, TKW asal Ngawi, Jawa Timur, baru-baru ini pulang ke Tanah Air dalam kondisi tubuh terluka diduga akibat penyiksaan. Menurut dokter, TKW yang selama tujuh bulan bekerja di Malaysia itu mengalami trauma psikologis dan depresi berkepanjangan.

Hampa dan bingung. Gadis belia ini tak mau diajak bicara siapa pun. Makanan pun ia tolak. Winarti, yang baru dua hari pulang dari Negeri Jiran langsung dirawat di pusat kesehatan masyarakat atau puskesmas. Hampir seluruh tubuh Winarti terluka. Kedua punggung tangannya pun penuh bercak hitam. Pun demikian dengan kuku ibu jari kaki Winarti yang rusak.

Menurut ayahnya, Tumiran, dua hari lalu Winarti diantar dua wanita. Tumiran belum paham apa yang telah menimpa sang anak. Belum ada keterangan apa pun dari pengerah jasa TKI, PT Bumi Mas Katong Besari, Ponorogo, yang memberangkatkan Winarti.(YNI/Dirgo Suyono)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Selamat Berkurang Usia